Taman Budaya Kalsel Edukasi Generasi Muda di Pekan Budaya Banua 2025

UPTD Taman Budaya Kalsel turut memeriahkan gelaran Pekan Budaya Banua 2025 yang berlangsung pada di Lapangan Murjani, Banjarbaru.

BANJARBARU , KALIMANTAN.NEWS – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Selatan melalui UPTD Taman Budaya Kalsel turut memeriahkan gelaran Pekan Budaya Banua 2025 yang berlangsung pada 3–7 Desember di Lapangan Murjani, Banjarbaru.

Kepala Disdikbud Kalsel, Galuh Tantri Narindra, melalui Kepala UPTD Taman Budaya Kalsel, Suharyanti, mengatakan bahwa keikutsertaan Taman Budaya dalam kegiatan ini bertujuan untuk menyukseskan Pekan Budaya Banua sekaligus memberikan edukasi kepada pengunjung khususnya generasi muda mengenai seni dan budaya masyarakat Banjar.

“Kita hadir untuk memberikan edukasi tentang kekayaan budaya yang dimiliki oleh Banua kita ini,” kata Suharyanti, Rabu (3/12/2025) malam.

Ia menjelaskan, stan Taman Budaya Kalsel menampilkan berbagai alat peraga seni budaya, antara lain wayang kulit Banjar, alat musik gamelan Banjar, serta koleksi buku seni budaya Banjar yang dapat dimainkan dan dibaca secara gratis oleh pengunjung.

“Para pengunjung, terutama generasi muda yang tertarik mempelajari seni budaya Banjar seperti wayang kulit dan gamelan, dipersilakan datang ke stan kami dan memainkannya secara langsung,” ujarnya.

Melalui partisipasi ini, Taman Budaya Kalsel berharap semakin banyak masyarakat yang mengenal, mencintai, dan ikut melestarikan seni budaya Banjar. (MC/en/KN)

#pekan budaya

 

Baca Juga